Disebut Pasangan Religius, Dedy-Dayat Diharapkan Dapat Membawa Keberkahan untuk Kabupaten Bungo

    Disebut Pasangan Religius, Dedy-Dayat Diharapkan Dapat Membawa Keberkahan untuk Kabupaten Bungo

    Bungo - Ketua DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Bungo, Susanto menyayangkan masih saja ada yang meragukan di mana posisi H Safrudin Dwi Apriyanto (Apri) dalam Pilkada Bungo 2024. 

    “Padahal beliau adalah Ketua MPW PKS Jambi yang dikenal dengan kredibilitasnya. Posisi DPD PKS Bungo mendukung Dedy-Dayat dalam Pilkada 2024. Hal itu tak terlepas dari arahan dari beliau (Apri). Ada banyak pertimbangan kenapa harus mendukung Dedy Putra dan Tri Wahyu Hidayat, salah satu dan yang utama tentunya untuk mendukung agenda keumatan, ” kata Susanto, Kamis (19/9/2024).

    Ditambahkannya, Calon Bupati dan Wakil Bupati Bungo H Dedy Putra dan Ustadz Tri Wahyu Hidayat, keduanya merupakan sosok religius. 

    “Hal itu tentunya akan mempengaruhi segala kebijakan pemerintah daerah kedepan. Bapak Dedy Putra memiliki pengalaman sebagai ketua DPRD Bungo tentunya memahami bagaimana agar Kabupaten Bungo menjadi lebih maju dalam segala bidang, ” ujarnya.

    “Semoga dengan adanya pemimpin yang religius dapat membawa keberkahan di Kabupaten Bungo, ” tambah Susanto.

    Untuk diketahui, pasangan calon Dedy-Dayat didukung oleh tujuh partai di Pilkada Bungo. Diantaranya, PAN, PKB, Golkar, PDI Perjuangan, PKS, Partai Ummat, dan PSI.

    Dia Wisda

    Dia Wisda

    Artikel Sebelumnya

    - Ketua PKS Bungo: Dedy-Dayat Sosok Religius,...

    Artikel Berikutnya

    Ratusan Warga Renah Sungai Besar Siap Hantarkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Tiga Perusuh TPS Pilkada Sungai Penuh Kabur Gunakan Mobil Pelat Merah!
    Jangcik Mohza: Pilkada Serentak di Merangin Aman!
    Jangcik Mohza Buka FGD Penyusunan Renstra dan Renja OPD Merangin
    Kecurangan Pemilu Bungo Terbongkar di Pleno, Diduga Kecurangan Tersebar di Ratusan TPS

    Ikuti Kami